Inovasi “Henkita” dan BST untuk Nelayan Tegal

474

KKPNews, Tegal – Badan Pendidikan dan Pelatihan Perikanan (BPPP) Tegal baru saja melakukan launcing “Henkita” Hemat Enegi Kincir Tambak dan Pelayanan online Basic Safety Training (BST) pada Kamis, (26/1) lalu. Acara launching tersebut dilakukan bersamaan dengan pembukaan acara pelatihan pendampingan penggantian alat penangkap ikan yang diselenggarakan Pusat Pelatihan Kelautan dan Perikanan (Puslat KP) di Tegal.

Henkita merupakan sebuah inovasi kincir hemat energi untuk membantu petambak meminimalisir biaya/cost produksi udang. Adapun sistem pelayanan online Basic Safety Training (BST) dibuat untuk mempermudah pendaftaran dan pengurusan BST yang diperlukan untuk calon pekerja kapal atau pelaut.

“BPPP Tegal selalu berusaha melahirkan inovasi baru untuk membantu masyarakat salah satunya ini kami buat kincir hemat energi dan pelayanan online BST,” tutur Kepala BPPP Tegal Ahmad Subijakto yang akrab disapa Totok dalam acara launching tersebut.

Adapun Wali Kota Tegal, Siti Masitha, menyampaikan harapannya dengan adanya inovasi baru BPPP Tegal ini. “Saya berharap dengan adanya inovasi ini, petambak dan juga lulusan sekolah perikanan yang ingin melakukan sertifikasi BST akan terbantu,” ujarnya. (AFN)

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
  • Terinspirasi (100.0%)
  • Terhibur (0.0%)
  • Senang (0.0%)
  • Tidak Peduli (0.0%)
  • Terganggu (0.0%)
  • Takut (0.0%)
  • Marah (0.0%)
  • Sedih (0.0%)

Comments

comments